Minggu, 14 September 2014
Bubur Ayam BCA
Bubur ayam yang satu ini berbeda dengan bubur ayam biasa, karena porsinya luar biasaaaaa banyaknya isinya. Isinya ada potongan ayam, cakwe, kacang kedele, daun bawang, kerupuk, dan emping. Yang paling spesial adalah taburan potongan ayam yang buanyaaak. Lalu untuk kuah kari, Anda bisa menuangkan sesuai selera, karena di setiap meja sudah tersedia botol kuah kari (kuah kuning di bubur ayam). Anda cukup merogoh 11 ribu rupiah untuk bubur ayam, dan 2 ribu untuk sate usus, atau ati ampla. Berawal dari gerobak biasa, hingga bisa menyewa salah satu ruko di seberang sekolah Al-Azhar Kelapa Gading ini hampir setiap sore ramai dipadati pembeli, bahkan sampai ada yang sekali membeli membawa 2 atau 3 tempat makan untuk dibawa pulang. Disebut bubur ayam BCA karena letaknya di persis sebelah bank BCA (seberang sekolah Al-Azhar Kelapa Gading). Penasaran? Yuuk cobain :)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Makasih ya sangat bagus sekali untuk menambh pengengetahuan kita semuanya
BalasHapusManfaat kolang kolang